Buff, debuff dan nerf merupakan suatu istilah yang sudah umum di dalam dunia video games. Khususnya di dalam berbagai game yang bergenre RPG, dan juga di berbagai game online yang pada umumnya bergenre MMORPG dan juga MOBA. Ketiga istilah yang tersebut diatas memang merupakan sebuah sistem yang sudah lumrah di dalam genre game yang tersebut diatas.
Di zaman old, dijaman dahulu, tepatnya pada era game 8bit. Era dimana game nintendo nes masih berjaya. Banyak juga game rpg, tepatnya game-game jrpg jadul yang sudah mengadopsi sistem buff dan debuff ini.
Sebut saja seperti di game final fantasy series (nes). Mungkin kita mengenal berbagai magic-magic buff yang bernama seperti blink, berserk, haste, dan aura. Dan ada juga magic debuff seperti dispel, mini, slow, toad, dan curse pada game tersebut.
Berbagai spell, magic, skill, potion, scroll, dan berbagai jenis item lainnya. Di dalam game yang pada umumnya bergenre seperti yang tersebut diatas. Dapat dimanfaatkan atau juga memiliki efek untuk mengebuff maupun untuk mendebuff karakter yang ada di dalam suatu game. Entah itu berlaku untuk karakter dan minion (anak buah) player sendiri, berlaku untuk teman setim (party), maupun juga dapat berlaku untuk berbagai musuh dan monster yang ada di dalam game.
Terkadang juga di setiap event tahunan, maupun berbagai event yang diadakan di dalam suatu game online. Pihak pengembang atau developer juga memberikan buff gratis kepada seluruh player dalam kurun waktu event yang ada. Misalnya seperti menambah kekuatan serang, penghematan mana, menambah experience, menambah loot yang didapat dari membunuh monster dan sebagainya.
-
Apa pengertian buff di dalam game ?
Pada dasarnya buff didalam game digunakan untuk menambah maupun memperkuat berbagai jenis stat (atk-def-dex, dll), efek dan segala jenis skill, maupun resistance (ketahanan) yang ada pada karakter di dalam game.
Dengan adanya buff. Seorang player atau pemain game dapat memperkuat karakter yang dimainkannya, memperkuat anak buahnya (minion), memperkuat teman satu tim, memperkuat pet (hewan peliharaan), dan lain sebagainya.
Pada intinya buff ini digunakan untuk memperkuat performa permainan karakter yang ada. Sehingga nantinya di dalam suatu game, berbagai stat dan skill suatu karakter game dapat ditingkatkan / di boost. Sehingga ia memiliki kemampuan yang jauh lebih kuat dari sebelumnya / sebelum di buff.
-
Apa itu pengertian debuff di dalam game ?
Kebalikan dari buff. Debuff merupakan suatu skill maupun item yang digunakan untuk memperlemah atau memberikan berbagai jenis efek negatif terhadap karakter yang ada di dalam game (lawan).
Dengan berbagai skill maupun item debuff yang ada. Seorang player dapat melemahkan stat, maupun memberikan berbagai status negatif pada musuh yang ada. Misalnya seperti adanya penurunan attack / daya serang, penurunan defence, kecepatan dan sebagainya. Atau juga memberikan musuh berbagai status negatif seperti blind, stunt, paralyze, bleeding, slow, dll. Sehingga ia si pihak musuh tadi, tidak dapat menyerang, bertahan maupun melarikan diri dengan normal seperti biasanya.
-
Apa itu pengertian nerf di dalam game ?
Yang terakhir, istilah nerf merupakan suatu bentuk penyeimbangan (balancing) di dalam game yang dilakukan oleh pihak developer maupun berbagai pihak yang terkait dengan pengembang game yang ada.
Mereka, para pihak developer game. Membuat suatu update atau patch di dalam game. Dimana mereka menurunkan atau juga menaikkan kekuatan suatu spell, skill, item, job, class maupun menurunkan dan menaikkan harga barang dan item yang ada di dalam game online. Atau juga malah mengupdate berbagai status dan skill yang dimiliki oleh hero maupun karakter yang ada di dalam game. Guna untuk menyeimbangkan kekuatan yang ada di dalam game tersebut. Agar game dapat berjalan dengan lancar dan fair / adil, sehingga suatu karakter di dalam game tidak menjadi overpower.
Ya begitulah sedikit penjelasan mengenai
pengertian dan contoh dari buff, debuff dan nerf yang ada di dalam game. Jika anda merupakan pemain game online yang aktif. Pastilah anda pernah memainkan berbagai game mmorpg dan moba di perangkat dan gadget yang anda miliki. Sebut saja seperti game dota2, aov, mobile legends, dragon nest, black desert, elsword, dan masih banyak yang lainnya. Di dalam game online tersebut pastilah ada banyak berbagai macam skill dan item yang digunakan untuk membuff maupun mendebuff karakter game yang ada.