Untuk
menggunakan / menukarkan bonus balance dari tcash wallet telkomsel sebenarnya sangatlah mudah. Yang sulit mungkin bagi orang awam terletak pada proses pendaftaran akun tcashnya saja. Namun jika anda sudah terbiasa menggunakan hp android untuk registrasi atau mendaftarkan diri di berbagai sosial media yang ada. Misalnya saja seperti di facebook, twitter, youtube, dan sebagainya. Pastilah anda akan dengan mudah melakukan penukaran / menggunakan bonus saldo tcash yang anda punya.
A.
Syarat penukaran bonus balance saldo tcash telkomsel
1.
Anda harus memiliki bonus atau mendapatkan saldo bonus tcash
Tidak usah ditanya lagi, untuk menukarkan bonus balance tcash. Tentunya anda haruslah terlebih dahulu memiliki bonus saldo tcash yang diberikan atau dihadiahkan oleh telkomsel ke nomor hp yang anda miliki.
2.
Bonus balance tcash masih belum expired / kadaluarsa
Setiap bonus saldo tcash yang anda dapatkan. Pastilah memiliki masa kadaluarsa atau tanggal expired. Setiap bonus saldo memiliki tanggal atau waktu expired yang berbeda-beda. Ada yang memiliki batas waktu expired selama 1 minggu, 1 bulan, dan lain sebagainya.
Jika anda tidak menukarkan saldo bonus tcash anda sampai batas waktu kadaluarsa tiba. Maka bonus saldo tcash anda akan hangus, hilang begitu saja. Dan tentunya, Tidak lagi muncul jumlah nominal bonusnya di beranda app tcash wallet yang anda punya.
3.
Memiliki akun tcash wallet telkomsel
Sebelum menukarkan atau menggunakan saldo bonus tcash anda. Tentunya anda haruslah memiliki akun tcash wallet terlebih dahulu. Jika anda tidak memiliki akun tcash wallet. Otomatis saldo bonus tcash anda tidak akan pernah bisa digunakan.
4.
Memiliki hp android dan aplikasi tcash wallet
Aplikasi tcash wallet tersedia untuk hp android dan iphone. Jadi, bagi anda yang pengguna hp java atau symbian jadul. Jangan harap untuk bisa menukarkan saldo bonus tcash anda. Karena gadget anda tidak mendukung teknologi yang ada.
5.
Koneksi internet yang lancar
Setiap transaksi yang terjadi di dalam aplikasi tcash wallet membutuhkan koneksi internet. Jadi sebelum menukarkan saldo tcash anda. Alangkah baiknya jika jaringan internet di tempat anda berjalan dengan lancar. Agar proses transaksi tidak mengalami berbagai kendala yang tidak diinginkan.
B.
Cara menukarkan / menggunakan saldo bonus tcash
1.
Mendownload aplikasi tcash wallet di playstore
Langkah pertama untuk menggunakan saldo bonus tcash, tentunya adalah dengan mendownload dan menginstall aplikasi tcash wallet terlebih dahulu.
2.
Mendaftarkan diri atau membuat akun tcash wallet
Langkah berikutnya tinggal mendaftar atau registrasi akun tcash wallet anda. Registrasi akun tcash wallet sangatlah mudah. Sama saja seperti registrasi akun sosmed pada umumnya. Tinggal isi data-data seperti nomor hp, email, nama dan sebagainya. Kemudian buat nomer pin sebagai sandi. Dan tara, akun tcash wallet anda pun jadi.
3.
Tukarkan bonus balance tcash dengan kuota data / paketan internet
Setelah anda memiliki aplikasi dan akun tcash wallet. Langsung saja masuk / login ke aplikasi tcash wallet anda. Maka jika anda memiliki saldo balance bonus tcash. Pada halaman beranda tcash wallet, anda akan menemui sejumlah nominal angka bonus saldo tcash yang tertera.
Bonus tersebut hanya bisa ditukarkan dengan kuota internet saja. Jadi anda tidak dapat menggunakan saldo bonus tcash untuk menukarkannya dengan sejumlah pulsa.
Kalau di zaman dulu sih, kayaknya bisa ditukarkan dengan pulsa. Beda dengan sekarang, saldo bonus tcash, hanya dapat ditukarkan dengan kuota internet saja. Jika ditukarkan dengan pulsa, maka otomatis akan langsung gagal.
C.
Cara gratis mendapatkan balance / saldo bonus tcash wallet telkomsel
Untuk mendapatkan saldo bonus tcash secara gratis. Tentunya semua tergantung dari program atau event yang diadakan oleh pihak telkomsel. Tapi biasanya setiap anda mengisi sejumlah pulsa. Maka akan ada beberapa saldo bonus tcash yang akan diberikan ke nomer yang anda punya.
Btw, Kemarin-kemarin saya dapat saldo bonus tcash sebesar 50.000, dari hasil membeli pulsa 100.000. Dan kemudian saldo bonus tcash tersebut saya tukarkan dengan kuota internet 10gb / 7 hari, dengan harga 45000an. Jadi sisa saldo bonus tcash saya tinggal 5000, seperti yang tertera pada screenshot diatas. Lumayanlah tuh kuota buat download game, anime, streaming youtube, dll. 🤣 Sekian dulu, semoga bermanfaat.