Apa itu zona nyaman ?. Mengapa banyak orang yang terjebak di zona nyaman dan kesulitan untuk keluar dari zona nyaman tersebut ?. Berikut jawabannya. .
1.
Pengertian zona
Ya, seperti yang kita ketahui. Pada umumnya zona adalah sesuatu daerah yang dibatasi oleh suatu batas atau garis batas tertentu. Misalnya saja seperti zona ekonomi eksklusif / zee, dimana setiap negara memiliki batas wilayah 200km dari setiap garis pantai untuk dimanfaatkan dalam kegiatan ekonomi.
2.
Pengertian nyaman
Mungkin anda sudah mengetahui pengertian nyaman ini. Pada umumnya orang-orang menyebut istilah nyaman untuk merujuk ke suatu keadaan yang kiranya dapat membuat orang menjadi betah, senang dan jauh dari yang namanya rasa takut atau kecemasan.
3.
Pengertian zona nyaman
Sedangkan zona nyaman sendiri memiliki arti, dimana kiranya seseorang akan merasa nyaman, tenang, aman, damai, tanpa rasa cemas dan khawatir akan sesuatu di dalam posisi atau kondisi tertentu.
Didalam zona nyaman ini seseorang akan mudah terlena dengan keadaannya. Sehingga mereka enggan untuk meninggalkan zona nyamannya tersebut. Hal ini tentunya akan berdampak buruk bagi orang tersebut.
Contoh mudahnya misalnya orang yang sering berdiam diri dikamar, hanya bekerja di desanya saja, dan lain sebagainya. Orang tersebut enggan untuk keluar dari rumah atau enggan keluar dari kamar, enggan untuk bekerja diluar kota, enggan untuk mencoba dan mengambil resiko.
4.
Dampak buruk terjebak di zona nyaman
Seiring berjalannya waktu, seseorang akan merasa muak dan bosan dengan keadaanya di zona nyaman tersebut. Namun, apa daya orang tersebut malah menjadi takut dan cemas jika ingin meninggalkan zona nyamannya.
Hal ini tentunya akan menjadi masalah bagi emosi dan kejiwaan orang tersebut. Sehingga pikiran orang yang terjebak di zona nyaman ini penuh dihantui dengan perasaan takut dan keraguan.
Dan uniknya, nantinya mereka malah mencoba untuk mempertahankan kondisi nyamannya tersebut dengan berbagai cara. Mereka menganggap dunia di luar daerah zona nyamannya tersebut adalah wilayah yang berbahaya.
Nah, dari sinilah mengapa ada banyak orang yang terjebak di zona nyaman. Dan kesulitan untuk mencoba keluar darinya. Termasuk didalamnya ya admin blog ini 😙🤣.