Banyak orang yang mengira wibu itu sama saja dengan otaku. Namun, pada dasarnya wibu dan otaku itu adalah dua istilah yang sama sekali berbeda. Secara singkatnya, wibu merupakan orang yang terobsesi dengan jepang / fanatik jejepangan. Dan otaku adalah orang yang terobsesi dengan hobinya sendiri. Jadi otaku bukan hanya mereka-mereka yang maniak dengan anime, tokusatsu, dan sebagainya. Yang terobsesi atau ekstrim dalam hobi ngegame, motor, komputer, dll, itu juga bisa disebut sebagai otaku.
Nah, kebetulan yang kita bahas kali ini mengenai para otaku yang memiliki hobi atau suka sekali dengan hal yang bernuansa jejepangan. Dalam hal ini yakni masalah anime, anisong, lagu jepang, dan sejenisnya. Bisa dibilang membahas masalah otaku anime + wibu 😂.
Langsung saja berikut beberapa ciri yang biasanya nampak pada para otaku anime diluar sana.
#
Sifat & Ciri-ciri cowok cewek otaku anime akut
1.
Memiliki akun sosial media bernuansa anime dan jepang
Para otaku anime yang biasanya merangkap jabatan menjadi seorang wibu. Biasanya mereka jika membuat akun sosial media Misalnya seperti membuat akun facebook. Pasti nama akun fbnya masih berhubungan dengan nama karakter anime atau juga berhubungan dengan nama orang jepang. Misalnya seperti kirito76, kaneki chan, tadakuni, dan sebagainya.
Selain itu, pada foto profil yang dipajang juga masih berhubungan dengan anime. Yakni dengan mengupload gambar salah satu karakter anime kesukaannya. Biasanya sih masih erat kaitannya dengan char anime yang moe-moe, dan juga kawaii.
Kemudian pada menu bahasa yang dikuasai tertulis bahasa jepang, tempat lahir dan tempat tinggal juga diisi dengan alamat atau wilayah yang masih ada di jepang. Misalnya seperti di minato, tokyo.
Selain itu, teman-teman dari akun yang model begini. Kebanyakan juga teman yang sehobi, yakni berbagai jenis akun yang bergambar anime lainnya.
2.
Menonton banyak jenis anime
Para otaku anime jam terbang dalam hal menonton anime sangatlah padat. Mereka banyak sekali menonton berbagai jenis anime dari berbagai genre, daei season ke season. Tiap hari mereka menonton anime, bahkan ada yang menonton anime dalam jumlah yang sangat banyak. Misalnya seharian nonton 24 episode anime. Atau menamatkan satu season anime setiap harinya.
3.
Hafal banyak judul anime
Karena mereka sering menonton anime dan banyak sekali pengalamannya dalam bidang anime. Tak khayal jika berada di berbagai grup otaku dan anime yang ada di media sosial. Mereka selalu saja aktif terdepan untuk merekomendasikan berbagai jenis judul anime yang ditanyakan oleh member lain yang ada dalam komunitas atau grup otaku anime tersebut.
4.
Koleksi lagu berisi lagu jepang / anime
Selain hafal puluhan sampai ratusan judul anime, adegan didalam anime, dan juga berbagai episode yang berkesan dan menarik. Mereka juga hafal dengan lagu mana yang enak untuk didengar. Lagu tersebut dapat berupa lagu opening atau ending anime, maupun lagu jepang seperti jpop, jrock dan sebagainya yang lagi ngetren atau memang enak untuk didengar.
Koleksi lagu yang ada di hp atau komputer seorang otaku anime. Kebanyakan di dominasi oleh berbagai jenis lagu jepang, yang biasanya masih ada hubungannya dengan anime yang pernah ia tonton. Entah itu berbagai jenis lagu galau, lagu ngebeat, lagu yang adem, semuanya isinya lagu jejepangan.
5.
Suka cosplay
Pada tahap lanjutan, para otaku yang memiliki mental baja, memeiliki paras muka yang menarik alias tampan atau cantik. Dan juga mereka memiliki modal yang cukup. Biasanya mereka akan ikut aktif diberbagai event atau acara jejepangan. Misalnya ya dalam acara cosplay yang sering diadakan di tahun-tahun belakangan ini.
6.
Punya waifu / husbando
Seorang otaku anime, pastinya mereka memiliki satu atau lebih waifu atau husbando. Mereka bahkan seringkali gonta-ganti waifu / husbando pada tiap season penayangan anime. Yakni dalam kurun waktu 4 bulan sekali. Hal ini dikarenakan banyaknya karakter anime yang cocok untuk dijadikan pacar, istri atau suami khayalan bagi mereka semua.
Tak jarang, mereka malah melakukan open war mengenai perebutan dan perdebatan masalah waifu dan juga husbando mana yang terbaik dan layak untuk dipertahankan.
7.
Tidak suka manusia
Pada tingkat stadium akut, para otaku anime ini sama sekali tidak tertarik memiliki hubungan percintaan dengan manusia. Mereka lebih mencintai karakter anime yang mereka sukai. Misalnya seperti berbagai karakter anime yang moe-moe, yang kawaii, yang keren dan sebagainya.
8.
Bertingkah laku ala karakter anime
Nah, seringkali para otaku anime ini memiliki sindrom yang sering juga disebut sebagai chuunibyou. Mereka bertingkah, bergaya, berbicara seolah-olah seperti karakter anime yang disukainya. Misalnya setelah nonton anime yang ada karakter cowok yang cool dan keren. Mereka menirukan cara bicara dan tingkah laku char anime tersebut.
9.
Nolife / nolep akut
Karena sering asik sendiri dengan hobinya. Sebut saja misalnya seperti nonton anime. Mereka para otaku anime banyak sekali yang nolep atau tidak memiliki kehidupan di dunia nyata. Kerjaannya cuma nonton anime dan asik sendiri di rumahnya. Setiap hari nonton anime, main game, online, ngesosmed, dan seterusnya. Sedangkan aktivitas pergaulan di dunia nyata sama sekali tidak ada.
10.
Suka ngepansos dengan karakter anime
Dan pada stadium akhir, biasanya cowok ataupun cewek otaku anime ini suka sekali membuat banyak sensasi. Alias suka pansos, mencari perhatian dan keributan di dunia maya. Contoh mudahnya misalnya seperti adegan cosplay yang kelewat anu, suka edit foto sendiri bersama waifu dan kemudian dishare di sosial media. Dan masih banyak yang lainnya . ..
11.
Memakai aksesoris yang ada hubungannya dengan anime
Di kehidupan dunia nyata, banyak kita temui para otaku anime ini suka sekali memakai aksesoris yang ada embel-embel atau bernuansa anime. Mulai dari baju, tas, bros, pita, jaket, sablon motor, casing hp, wallpaper hp dan sejenisnya di dominasi oleh gambar karakter anime yang disukainya.
Nah, begitulah ciri-ciri umum yang biasanya ada pada cewek maupun cowok otaku. Mereka merasa bangga dengan hobinya tersebut, dan terkadang malah kelewatan sehingga banyak dibenci dan dibully orang.
Kalau masalah sifat, tentunya semua orang memiliki perbedaan dalam sikap dan tingkah lakunya. Jadi tolak ukur sifat otaku ini sangat sulit untuk ditebak. Yang jelas mereka sangat fanatik dan suka dengan hobinya tersebut. Jika anda sedikit salah dalam menyinggung hobinya, jangan salah bisa-bisa anda kena marah dengan hebat. Senggol dikit langsung b.........