Ya seperti yang anda ketahui, akhir-akhir ini istilah negara berflower cukup ngetren dikalangan netizen indonesia. Hampir di semua grup, situs dan berbagai komunitas meme pasti ada postingan yang berisi tentang masalah negara berflower ini.
Nah, sebenarnya apa itu negara berflower ?. Dan untuk apa kata tersebut digunakan ?. Langsung saja, berikut jawaban selengkapnya.. ..
1.
Arti negara berflower
Dilihat dari katanya, yakni kata flower. Sudah bisa ditebak, arti dari kata tersebut adalah bunga. Sedangkan nama lain dari bunga adalah kembang.
Jadi singkatnya berflower sama artinya dengan berkembang. Kesimpulannya, negara berflower artinya sama saja dengan negara berkembang. Dan kebetulan indonesia termasuk salah satu dari sekian banyak negara berkembang yang ada di dunia. Jadi negara berflower yang dimaksud dalam meme tersebut ya negara kita sendiri, Indonesia.
2.
Tujuan penggunaan kata berflower
Kata negara berflower ini digunakan dengan maksud atau bernada sindiran ala sarkasme. Seseorang yang membuat meme dengan kata-kata atau teks negara berflower, berarti ia menyindir berbagai fenomena, kejadian atau segala sesuatu yang ada di indonesia, yang kiranya tidak pantas untuk terjadi. Misalnya seperti kenakalan remaja, kealayan para netizen, masalah politik yang cenderung memicu perpecahan, kebodohan yang dibanggakan, bocah toxic dan masih banyak yang lainnya.
3.
Contoh meme negara berflower
Banyak sekali contoh mengenai meme tentang negara berflower ini. Saya banyak menemuinya diberbagai grup meme yang ada di sosial media dan berbagai situs meme yang ada. Sebut saja seperti di facebook, dan sebagainya. Nah, anda tinggal mencari sendiri meme tersebut. Dan sebagai contoh, cukup satu gambar ini saja.
Cukup sekian dulu, begitulah pengertian dan maksud tujuan penggunaan meme negara berflower ini. Semoga berfaedah gan 😂.
Share on :
Facebook
Twitter
Whatsapp