Kurang lebih sudah dua bulan lamanya game laplace m ini dirilis di indonesia. Dan banyak sekali pemain game online, atau para pecinta game mmo yang main di game ini. Ya, walaupun banyak masalah didalam game ini, misalnya seperti banyaknya server dan juga sistem game yang auto dan pay to win. Tak jarang, banyak juga pemain game yang hanya sekedar lewat saja. Alias baru main langsung pensi 🤗. Penyebabnya ya jelas karena tidak seimbangnya kekuatan antara pemain gratisan atau free player dan juga para player sultan yang sering topup.
Nah, jika anda baru saja memainkan game Laplace m ini. Dan anda ingin cepat-cepat mengupgrade title anda. Atau dalam arti menaikkan dan meningkatkan BR / Battle rating. Tentu hal ini tidak semudah yang dibayangkan. Karena banyak sekali metode yang dipakai guna untuk menaikkan BR yang anda miliki. Diantaranya misalnya sebagai berikut.
#
Cara cepat menambah dan menaikkan br di game laplace m
1.
Exchange / redeem skill
Yap, yang paling mendasar untuk mencari banyak skill poin di game laplace m ini adalah dengan cara membeli atau menukar skill poin. Dengan banyak mendapatkan skill poin, maka otomatis BR anda akan bertambah secara permanen. Setiap skill poin akan memberikan setidaknya 600 BR, jadi jika anda memiliki 100 skill poin. Dengan ini maka BR anda akan bertambah sebanyak 60000 BR.
Namun, untuk redeem skill tentunya anda harus memiliki banyak exp dan juga silverstar / shell yang nantinya digunakan untuk menukar skill poin yang ada.
2.
Memakai equipment gold sesuai level
Semakin bertambahnya level, maka berbeda juga tingkatan item atau equipment yang anda pakai. Semakin tinggi level equipment yang anda pakai, dan juga item dan equipment anda merupakan item rare / gold. Maka semakin banyak juga poin BR yang akan dihasilkan.
3.
Reforge equipment
Dengan mereforge, atau mencuci equipment yang ada. Maka setiap kali equipment di reforge, dan jika anda mendapatkan stat yang bagus. Maka setiap stat yang ada, apalagi stat emas, maka hal ini juga akan menambah banyak sekali poin BR yang ada.
4.
Menaikkan level equipment
Dengan mengadvance equipment yang ada. Semisal seperti Weapon, armor, talisman, pants, dll. Maka otomatis poin BR anda juga akan semakin bertambah banyak. Apalagi jika sampai anda mengadvance equipment sampai 3x.
5.
Enhance equipment
Dengan mengenhance equipment sampai +15 keatas, hal ini juga akan menambah banyak sekali stat dan juga poin BR yang ada. Namun, tentunya untuk mengenhance item dan equipment tidak semudah yang dibayangkan. Karena banyak sekali bahan yang dibutuhkan, belum lagi resiko kegagalan yang ada. Tambah ribet lah gan. 😎
6.
Memasang kartu gold dan red
Karti gold dan red, atau kartu emas dan merah mulai dari grade 1-3 dapat menghasilkan banyak sekali poin BR. Dan kartu ini juga merupakan salah satu poin penting untuk menambah BR selain dari exchange skill, dan juga equipment yang bagus. Jadi, jika anda punya kartu gold dan red harap di simpan dengan baik. Agar nantinya dapat digunakan untuk menambah BR anda.
7.
Merefine kartu
Kartu jika di refine guna untuk menemukan stat merah yang bagus. Hal ini juga berpotensi untuk menambah poin BR anda. Dengan refine kartu yang baik, maka semakin tinggi juga poin BR yang dihasilkan, dan begitu juga sebaliknya.
8.
Enhance kartu
Sama seperti equipment, dengan cara meng-up kartu yang ada. Mulai dari +9, +12, sampai ke +15, maka hal ini tentunya juga dapat menghasilkan banyak poin BR yang bermanfaat untuk kekuatan char game anda di laplace m ini.
9.
Memaksimalkan pet / guardian array
Guardian yang bagus, apalagi guardian gold dan red. Dan juga guardian tersebut dievolusikan sampai bintang 6. Maka hal ini juga dapat menambah banyak poin stat dan juga poin BR yang ada. Dan hal ini tentu wajib dilakukan oleh siapa saja yang memainkan game laplace m ini.
10.
Warmount
Warmount, kadal tunggangan yang digunakan untuk bertarung di dungeon. Hal ini juga dapat menghasilkan banyak poin BR. Jika anda menaikkan level warmount anda, memasangkan warmount anda dengan gold equipment, dan juga memfusion warmount yang ada. Maka tidak heran, akan ada banyak poin BR yang akan dihasilkan.
11.
Startrail
Di menu startrail, dengan menggunakan sejumlah batu-batuan bintang dan sejenisnya. Anda dapat menukar sejumlah batu dengan beberapa jenis poin stat. Dan setiap penukaran, tentu akan menghasilkan sejumlah poin BR juga.
12.
Memperbanyak outfit / kostum
Kostum atau outfit dingame laplace m ini juga dapat menambah stat dan BR karakter game anda. Jadi, jika anda ingin menambah br dengan cara yang modis. Ya memperbanyak kostum atau oufit inilah solusinya.
13.
Makan makanan / food buff
Dengan memakan makanan yang dimasak di farm atau di home. Hal ini juga akan menambah sedikit buff pada stat anda, dan juga menambah poin BR sementara dalam kurun waktu dua jam.
Nah, dengan ke-13 cara yang tersebut diatas. Tentu jika anda mencobanya, anda akan mudah sekali memperbanyak dan meningkatkan jumlah BR char game anda di laplace m dengan relatif cepat. Akan tetapi, semuanya kembali ke kantong masing-masing gan. Karena notabene game laplace m ini mengandalkan topup atau pay to win. Dan tentunya kurang bersahabat dengan para pemain gratisan / free player. Cukup sekian dulu, semoga bermanfaat . . .
#
Baca juga :
⚫
Cara mendapatkan pet / guardian bintang 2+ di game Laplace m
⚫
Cara cepat leveling di game Laplace M, cara cepat menaikkan level di game Laplace M